Menggapai pendidikan setinggi-tingginya menjadi impian bagi setiap orang. Kini, untuk menggapai mimpi tersebut bahkan menjadi lebih mudah dengan adanya beasiswa aperti BUMN. Beasiswa ini bisa membantu kalian yang membutuhkan dana agar bisa berkuliah dengan baik tanpa perlu memikirkan biaya.
Hal ini tentunya merupakan angin segar untuk para calon mahasiswa yang sering kali kebingungan dalam memikirkan biaya perkuliahan. Sebelum kalian mendaftarkan diri untuk beasiswa ini, ada baiknya untuk mencari informasi terlebih dahulu sebanyak-banyaknya agar bisa lancar dalam mendapatkannya.
Apa itu Beasiswa Aperti dan Keuntungannya?
Ada berbagai jenis beasiswa yang diberikan untuk menunjang pendidikan di Indonesia dan salah satunya adalah beasiswa aperti. Beasiswa aperti BUMN adalah beasiswa yang diselenggarakan oleh lembaga yang merupakan milik negara atau BUMN.
Adapun lembaga yang turut serta dalam beasiswa ini adalah Telkom, BRI, Pos Indonesia, PLN, Pertamina, dan juga Semen Indonesia. Beasiswa ini diadakan untuk membantu para calon mahasiswa yang ingin menggapai mimpi setinggi-tingginya tanpa harus khawatir mengenai biaya perkuliahan.
Jika kalian mendapatkan beasiswa ini maka bisa mendapatkan keuntungan yang luar biasa. Kalian bisa kuliah dengan gratis dari awal masuk hingga selesai karena beasiswa ini merupakan beasiswa penuh untuk para calon mahasiswa yang membutuhkan.
Jika kalian menggunakannya untuk berkuliah di Institut Teknologi Telkom Jakarta maka bisa mendapatkan berbagai keuntungan tersebut. Sehingga, kuliah akan menjadi lebih nyaman dan tanpa perlu khawatir terkendala biaya.
Apa Saja Syarat untuk Mendaftar?
Beasiswa aperti BUMN 2023 membuka kesempatan untuk para calon pendaftar dari berbagai wilayah di Indonesia untuk bisa mendapatkan pendidikan yang lebih baik. Ada beberapa hal yang menjadi syarat untuk bisa mendaftar beasiswa ini.
Berikut ini adalah beberapa syarat yang harus kalian siapkan untuk mendaftar :
- Merupakan seorang lulusan SMA / SMK / MA
- Merupakan seorang lulusan dari tahun 2021, 2022, dan 2023
- Melampirkan nilai rapor dari semester 1 hingga semester 5
- Melampirkan berkas atau sertifikat pendaftaran jika ada
- Melakukan pendaftaran dan unggah berkas secara online
Bagaimana Proses Seleksinya?
Beasiswa aperti BUMN Telkom University dan Institut Teknologi Telkom Jakarta bisa kalian ikuti untuk bisa meringankan biaya perkuliahan. Ada beberapa tahapan yang akan dilalui ketika mendaftar beasiswa ini.
Berikut ini adalah alur proses seleksinya :
1. Melakukan Pendaftaran
Proses pertama yang harus kalian lakukan adalah melakukan pendaftaran. Proses pendaftaran dilakukan secara online agar memudahkan para peserta. Pada tahap ini, kalian akan diminta untuk mengisi data diri dan mengunggah berkas-berkas yang diperlukan. Pastikan untuk melengkapi data dengan baik dan benar.
2. Proses Seleksi Administratif
Data diri dan berkas yang sudah diunggah ketika mendaftar akan melewati tahap seleksi bernama seleksi administratif. Pada seleksi ini akan dilakukan peninjauan apakah data diri dan berkas yang diunggah sudah lengkap atau belum. Maka, pastikan untuk melengkapinya ketika sedang mendaftar ya!
3. Pengumuman Seleksi Berkas
Jika berkas sudah melalui tahap seleksi, maka akan diumumkan hasilnya. Pada tahap ini para peserta yang lolos seleksi berkas bisa melanjutkan pada tahap selanjutnya yaitu wawancara.
4. Wawancara
Pada tahap ini akan dilakukan wawancara oleh pihak pemberi beasiswa kepada para calon penerima. Pastikan untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin agar bisa lancar ketika sedang diwawancara nantinya.
5. Pengumuman Kelulusan
Tahap terakhir ini merupakan hal yang ditunggu-tunggu karena akan diberikan informasi mengenai siapa saja yang lulus dan berhak menerima beasiswa, Jika sudah lolos, maka bisa menjalankan kuliah dengan gratis dengan menggunakan beasiswa aperti BUMN di Institut Teknologi Telkom Jakarta.
Adanya beasiswa aperti BUMN bisa membantu kalian yang membutuhkan dana agar bisa berkuliah dengan baik tanpa perlu memikirkan biaya. Dapatkan beasiswa tersebut dengan melengkapi syaratnya dan pelajari proses seleksinya dengan seksama ya.